Mudik Bersama Balita

Assalamualaikum, Hai Bunda, semoga kabarnya baik selalu ya. Wah, ngga kerasa nih lebaran sebentar lagi. Apakah tahun ini Bunda akan mudik bersama si Kecil? Kalau saya Insya Allah juga mudik. Agar perjalanan mudik berlangsung lancar, yuk persiapkan keperluan si kecil. Berikut beberapa tipsnya : - Persiapkan keperluan utama seperti pakaian, obat-obatan, perlengkap mandi, bantal, tisu basah & kering, popok dsb. Letakkan dalam tas tersendiri yang mudah dijangkau. - Sediakan makanan dan minuman kesukaan anak. Buah-buahan dan makanan buatan sendiri selalu lebih baik. - Sediakan mainan, buku-buku, film dan kaset atau CD kesukaan anak agar ia tidak bosan selama di perjalanan. Berikan perhatian kepada anak sepanjang jalan, ajak ia bercerita/bernyanyi. - Persiapkan kantong untuk menampung muntah jika anak mengalami mabuk perjalanan. - Sering-seringlah menyakan apa yang dirasakan anak, apakah ia lapar atau haus. Jangan lupa untuk memeriksa popok anak yang belum bisa bicara. - Usahakan...